Tirtorahayu, 8 Juli 2021 - Wakil Pimpinan (H. Ponimin, S.E, M.M) , Ketua Komisi III dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kulon Progo meninjau posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kalurahan Tirtorahayu, Kapanewon Galur, untuk memastikan kesiapan petugas.
Wakil Pimpinan H. Ponimin menanyakan bagaimana perkembangan kasus corona virus disease 2019 (covid-19) di Kalurahan Tirtorahayu.
Hingga 8 Juli 2021, warga Kalurahan Tirtorahayu yang terpapar corona virus disease 2019 (covid-19) sejumlah 144 orang, berjenis kelamin perempuan sebanyak 90 orang sisanya 74 orang berjenis kelamin laki-laki. Warga yang meninggal dunia dan terkonfirmasi covid-19 sebanyak 6 orang.
Jika ditemukan warga yang terindikasi covid-19 kata H. Ponimin, "bisa segera dilakukan tindakan pemeriksaan dan melakukan tracing siapa saja yang kontak erat dengan penderita covid-19 sesuai prosedur kesehatan yang ketat".
Sarana dan prasarana di posko PPKM Mikro Kalurahan Tirtorahayu sudah cukup memadai (wearpak, hasmat, kaca mata gogle, sarung tangan, half mask respirator, dll) dan diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik ketika ditemukan kasus covid-19.